RSS

Skill Comunications (Soft Skill)

Kemampuan komunikasi merupakan watak, artinya dibentuk melalui interaksi dengan pergaulan. Kemampuan ini dapat ditingkatkan dengan memperbanyak pergaulan dengan komunitas yang memiliki budaya komunikasi yang baik. Budaya seperti ini adalah masyarakat yang memiliki sistem sosial yang baik. Contoh: ramah tamah, sopan santun, dan saling menghargai.

Komunikasi yang baik tidak identik dengan cerewet dan bicara blak-blakkan apa adanya atau dengan kata lain tidak mengerti kapan harus terus terang dan kapan harus menyembunyikan sesuatu hal.

Komunikasi yang efektif terjadi apabila lawan bicara Anda memiliki pemahaman yang sempurna terhadap maksud yang disampaikan. Sementara itu, komunikasi disebut efisien apabila Anda menggunakan resourse yang minimal untuk menyampaikan gagasan Anda. Bersikap tidak sopan dan kasar akan menyebabkan proses komunikasi menjadi tidak efisien, walaupun mungkin saja efektif. Hindari menciptakan konflik karena konflik dapat menghanguskan usaha yang telah Anda bina sejak lama, walaupun diakui konflik dapat menciptakan budaya persaingan dengan asumsi-asumsi tertentu.

Sources: Seri Buku Pintar,
Menjadi Seorang Programmer Komputer

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: